HUT Perwappi, Kompak Senam Pagi

mts.ittifaqiah.ac.id_INDRALAYA; Dalam rangka HUT Perwappi (Persatuan Wanita Pondok Pesantren Al-Ittifaqiah) ke-18, pagi ini Jumat (07/01) pukul 07.00 wib telah dilaksanakan senam pagi bersama yang diikuti oleh seluruh anggota Perwappi dan pengurus Ospi putri di halaman Pusat Kampus A.

Adapun senam ini dilaksanakan untuk membentuk tubuh dan jiwa yang sehat bagi pengurus Ospi maupun Perwappi yang beranggotakan seluruh SDM Wanita tak lupa seluruh pengurus staf MTs Al-Ittifaqiah kampus A .

“Senam ini dilaksanakan bersamaan dengan HUT PERWAPPI yang ke-18, agar para ibu atau wanita Al-Ittifaqiah sehat bugar. Selain itu, dengan olahraga senam pagi akan menimbulkan pikiran positif yang mana kita akan merasa lebih ceria dan bersemangat”, ujar Hj. Sri Indrayana selaku Ket. Perwappi, (17/01).

Kamad Madrasah, Us. Evi Erianti, M. Pd juga mengatakan bahwa Olahraga mirip obat yang mempunyai sejuta manfaat, banyak penyakit yang dapat dicegah dengan berolahraga secara teratur. Olahraga juga dipercaya sebagai sarana yang bagus untuk menggapai hidup sehat dan lebih berkualitas.

“Senam termasuk salah satu olahraga yang sangat bermanfaat untuk penyembuhan dan terapi beberapa jenis penyakit, memang kebanyakan orang sering melupakan manfaat senam pagi, terlebih setelah bangun tidur. Maka dari itu marilah kita biasakan hidup sehat dengan bergerak meskipun hanya senam dipagi hari”, tambahnya.