MTs Al-Ittifaqiah Raih Peringkat ke 2, Penghargaan Top 10 MTs Negeri dan Swasta se Sumbagsel

mts.ittifaqiah.ac.id_INDRALAYA; Pada Seleksi Nasional Peserta Didik Baru di MAN Insan Cendekia OKI Tahun 2022, Madrasah ternama dibawah Kementrian Agama.
MTs Al Ittifaqiah Indralaya telah dinobatkan sebagai Peringkat ke 2 masuk di TOP 10 MTs Negeri dan Swasta yang ada di Provinsi Sumatera Selatan.

Piagam penghargaanpun telah diserahkan Kanwil Kemenag Provinsi Sumatera Selatan untuk MTs Al Ittifaqiah oleh Direktur Pasca Sarjana IAIQ, sekaligus mantan Direktur Madrasah Kementrian Agama RI th 2005-2010  oleh Bpk. DR. H Firdaus Basuni, M.Pd di KKM MTsN1 Ogan Ilir.

Kepala Madrasah Tsanawiyah Ustadzah. Evi Erianti, M.Pd mengungkapkan rasa syukur yang mendalam atas prestasi yang telah diraih.
“Alhamdullilah wa syukurilah, keberkahan yang luar biasa untuk MTs Al Ittifaqiah Indralaya atas Prestasi Peringkat 2 Seleksi Nasional Peserta Didik Baru di MAN IC OKI. Terima kasih nan mendalam kami haturkan kepada Pimpinan Ponpes Al Ittifaqiah, Segenap keluarga besar MTs Al Ittifaqiah Indralaya (Pengurus, Dewan Guru, Staf dan seluruh santri) atas kerjasama yg baik dalam mengarahkan, membimbing anak-anak kita semua. Semoga PPI selalu Jaya. Aamiin Yaa Robbal ‘Alamiin”, Ujarnya, (31/05).